Hal ini membuktikan bahwa Kota Medan tak hanya memiliki aneka ragam obyek wisata Alam semata melainkan dari segi Peninggalan Sejarahpun juga memiliki nilai yang cukup tinggi dimana keunikan serta destinasi menarik yang dimilikinya dapat menjadikan Kota ini menjadi salah satu tempat singgah yang sangat cocok bagi para wisatawan.
Untuk lebih memahami tentang keberadaan Tempat-tempat Bersejarah di Kota Medan. Berikut kami hadirkan nama-nama peninggalan bangunan kuno yang memiliki Nilai Tinggi di Kota Medan yang sangat disayangkan jika anda lewatkan begitu saja disaat menghampiri Kota indah ini.
Kantor Pos
Kantor Pos yang berdiri tegak di Bumi Pertiwi Indonesia, yakni hanya terdapat di Kota Medan merupakan bangunan sepuh (tua) yang sudah ada sejak tahun 1909. Tempat ini berdesaign cukup unik dimana di bagian ujung atas bangunannya terdapat sebuah kubah besar yang sangat mirip dengan tempat peribadatan umat Islam (Masjid). Hingga saat ini tempat ini berfungsi sebagai Kantor Pos Medan sambil dijadikan sebagai obyek wisata yang kerap dikunjungi oleh para wisatawanJembatan Titi Gantung
Jembatan Titi Gantung merupakan salah satu Tempat Bersejarah Kota Medan yang merupakan sarana penghubung transportasi darat yang sudah berumur cukup tua. Selain itu dibawah kolong jembatan ini terdapat sebuah lintasan rel kereta api yang biasanya banyak para pengemudi berhenti dan menikmati kemegahan bangunan jembatan serta sambil menyaksikan laju kereta kencang yang sedang melintas.Istana Maimun
Istana Maimun merupakan salah satu bagunan bersejarah yang Bernilai Tinggi dimana desaign bangunan Istana ini, seraya menempati rumah besar yang megah serta dikelilingi dengan hiasan atau arsitektur unik yang sangat menarik. Selain itu bangunan ini tambah dipercantik dengan hadirnya perpaduan warna cerah yang dapat menambah tampilan desaign sangat mewah.Itulah Tiga Destinasi atau Tempat Bersejarah Kota Medan yang Bernilai Tinggi serta yang selalu dikunjungi para wisatawan.
0 comments:
Post a Comment