Pencarian Google Lebih Mudah Dengan Tulisan Tangan pada Smartphone Layar Sentuh

googlehandwriting Google meluncurkan fitur baru dalam melakukan pencarian menggunakan smartphone layar sentuh maupun tablet. Fitur baru tersebut memungkinkan pengguna smartphone menggunakan tulisan tangan.
Mengetik menggunakan layar sentuh pada layar sentuh samartphone dan tablet sangat menyulitkan dan merepotkan apalagi apabila di lakukan saat berjalan. Penggunapun akan mersa kerepotan ketika mengetik sederet kata dalam keadaan terburu buru.

Dengan fitur baru dari google semuanya ini akan terasa mudah. Dengan fitur ini pengguna hanya menuliskan dimana saja pada layar sentuh smartphone ataupun tablet menggunakan stylus maupun jari. Kemudian Google akan menangkap hasil tulisan pada layar tersebut dan memasukkannya dalam kolom pencarian. Sangat simple bukan?

"Tulisan tangan memungkinkan Anda melakukan pencarian hanya dengan menuliskan kata kunci dengan jari di layar. Tidak ada lagi keyboard yang menghalangi setengah halaman layar dan pengguna tak perlu repot mengetik," kata Software Engineer Google, Rui Ueyama, dilansir Business Line, Jumat (27/7/2012).

Untuk mengaktifkan fitur ini yang disebut tulisan tangan dalam pencarian atau handwrite, penggyna smartphone dapat langsung mengunjungi google.com. Kemudian telusuri 'setting' di bagian bawah kotak pencarian. Selanjutnya, aktifkan 'handwrite' lalu simpan hasil pengaturan tersebut.

Untuk saat ini, belum semua pengguna Google bisa mengaktifkan fitur ini. Sang raksasa internet akan memperluas ketersediaannya secara bertahap bagi seluruh pengguna Google.
Sumber: Detik News
Pencarian Google Lebih Mudah Dengan Tulisan Tangan pada Smartphone Layar Sentuh | Unknown | 5

0 comments:

Post a Comment